Sabtu, 22 September 2018

Level 11 : fitrah seksualitas. Tips & Trik mengenalkan fitrah seksualitas




Hari ke 2, tibalah presentasi kelompok kami "NgarepMburi Team" namanya. Terdiri dari 7 orang.

Diskusi seru didalam tim kecil untuk menentukan tema yang akan diangkat. Akhirnya dipilih "tips dan trik mengenalkan fitrah seksualitas pada anak usia dini".

Apa saja yang perlu dikenalkan pada anak usia dini?
1. Menjelaskan fitrah gender. Hanya ada 2 jenia kelamin : laki-laki dan perempuan
2.  Menjelaskan fungsi peran laki-laki dan perempuan.
3. Mengenalkan aurat dan rasa malu
4. Mengenalkan thaharah
5. Mengenalkan organ genital dan fungsinya
6. Berani berkata "tidak" jika merasa tidak nyaman dengan perilaku orang lain

Media yang bisa dilakukan dalam mengenalkan anak :
1. Bermain peran
2. Berkreaai
3. Bercerita
4. Bernyanyi

Diskusi menarik sekali dalam grup bunsay saat kami memaparkan hasil diakusi kelompok kami. Banyak insight baru dalam diskusi. Insight baru insyaAllah akan ditulis ditulisan selanjutnya.

 #bunda sayang
#fitrah seksualitas
#game level 11
#sogasquad
#ngarepmburiteam
#day2

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bekal untuk Buddy ku #jurnal 8 kelas ulat ulat

Kelas ulat ulat sudah di penghujung waktu, setelah ini kami akan memasuki kelas kepompong. Di momen terakhir kelas ulat ulat ini, ...