Sabtu, 23 Desember 2017
Mengandalkan kekuatan kami, orangtuanya, untuk mendidik anak-anak kami sungguh terasa tidak mampu. Keyakinan bahwa Allah senantiasa memberikan pertolongannya bagi kami dalam mendidik anak-anak kami.
Melatih kemandirian, tantangan level ini, terlalui dengan luar biasa. Diawali dengan anak-anak silih berganti sakit, mudik ke wonogiri dalam rangka birrul walida'in, dan suami yang harus keluar kota sepekan. Bersama tiga balita dan berusaha konsisten dengan "melatih kandirian" sulungku terasa uwooo!!!
Dan, disitulah, Allah mudahkan dengan berbagai hal. Anak-anak yang bekerjasama dengan baik dan ditemukannya ide "bintang untuk mas Azka" semacam reward untuk sulungku.
Reward "bintang" ini ternyata memberikan efek bahagia untuk sulungku. Bahagia sekali terlihat jika ia berhasil mendapatkan bintang. Semoga diawali dengan mendapatkan bintang akan membangun kandirian di kemudian hari.
Bintang2 masih berlanjut dan sulungku ingin mendapatkan "gugusan bintang".
"Aku mau gugusan bintang umi. Berarti bintangnya yang buanyak"
Terharu.. hiks...
#Aliran rasa
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Kamis, 14 Desember 2017
Pagi ini rutinitas ummi sangat padat. Dari mandiin adek bayi, menyiapkan sarapan, membantu mas Azka siap2 sekolah, mandiin adek amasya. Fufufu!!!
Alhamdulillah, melihat lantai kotor karena bekas kereta dorong adek bayi, mas Azka berinisiatif untuk membersihkannya.
"Aku aja yang membersihkan." Bersegera berlari ke belakang mengambil sapu dan membersihkannya.
Pagi ini semangat ummi bertambah berkali-kali lipat. Terimakasih mas Azka.
#Harikesepuluh
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Pagi ini kegiatan sekolah mas Azka adalah muroja'ah di lapangan trirenggo, lapangan depan rumah dinas bupati bantul.
Sebetulnya, sulungku ini sedikit kurang semangat untuk muroja'ah hafalannya. Bahkan kemarin sempat mengatakan mau ga masuk sekolah. Tetapi demi mendengar kata lapangan trirenggo, dimana pengalaman sebelumnya sulungku bertemu dengan kambing-kambing yang banyak disana, langsung semangatnya membara untuk berangkat.
Pagi-pagi, mas Azka bersegera bersiap sekolah. Prosesi mandi masih ingin ditemani sedangkan prosesi ganti baju sudah dilakukan sendiri. Sarapan pagi ini mas Azka juga minta disuapi.
"Aku pengennya disuapi." Katanya.
Hmm... baiklah! Up and down. Begitulah adanya. Melatih kemandirian itu memang tarik ulur. Dan satu hal yang kuyakini, bukannya sulungku ini tidak bisa melakukannya, tetapi lebih karena masih ingin selalu dilayani oleh ibunya.
Sabar, sabar, sabar berproses. Berproses menyemangati agar sulungku ini bersemangat mandiri. Dan sabar untuk mendampingi proses kemandirian anak-anak.
#Harikesembilan
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Sebetulnya, sulungku ini sedikit kurang semangat untuk muroja'ah hafalannya. Bahkan kemarin sempat mengatakan mau ga masuk sekolah. Tetapi demi mendengar kata lapangan trirenggo, dimana pengalaman sebelumnya sulungku bertemu dengan kambing-kambing yang banyak disana, langsung semangatnya membara untuk berangkat.
Pagi-pagi, mas Azka bersegera bersiap sekolah. Prosesi mandi masih ingin ditemani sedangkan prosesi ganti baju sudah dilakukan sendiri. Sarapan pagi ini mas Azka juga minta disuapi.
"Aku pengennya disuapi." Katanya.
Hmm... baiklah! Up and down. Begitulah adanya. Melatih kemandirian itu memang tarik ulur. Dan satu hal yang kuyakini, bukannya sulungku ini tidak bisa melakukannya, tetapi lebih karena masih ingin selalu dilayani oleh ibunya.
Sabar, sabar, sabar berproses. Berproses menyemangati agar sulungku ini bersemangat mandiri. Dan sabar untuk mendampingi proses kemandirian anak-anak.
#Harikesembilan
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Selasa, 12 Desember 2017
Membersamai anak-anak disaat suami keluar kota menjadi tantangan tersendiri buatku. Targetnya segala sesuatu harus segera selesai di pagi hari, agar jadwal mengantar sulungku ke sekolah masih longgar dan bisa berkendara dengan pelan.
"Mas, sepekan ini abi ke Malang ya. Minta tolong ummi dibantu ya. Mas Azka bekerjasama dengan ummi ya." Kalimat ini menjadi kalimat yang senantiasa kuulang kepada sulungku. Dan dijawab dengan antusias olehnya.
Seperti pagi ini, mas Azka meminta membeli bubur di warung tetangga sebelah rumah. Sampai rumah bubur dibuka dan dimakan berdua dengan adiknya. Tanpa bantuan ummi karena ummi kerepotan mengendong adik bayi.
"Ummi, buburnya sudah habis ya. Aku maem sama amasya." Serunya.
Alhamdulillah, sudah bisa makan sendiri. Walaupun masih belum membereskan sisa bungkus kertas dan sendoknya 😉😉
#Harikedelapan
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Pagi-pagi mas Azka sudah bersemangat untuk bersegera mandi. Walau masih meminta dibantu umminya dengan alasan "biar lebih cepat" katanya. Dan dilanjut dengan memakai baju sendiri.
Jadwal bermain bersama teman2 ke taman pintar menjadi motivasi untuk mandiri mempersiapkan diri di pagi hari ini.
#Hariketujuh
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Senin, 11 Desember 2017
Asyiknya Kerja Bakti Lingkungan
Beberapa hari disibukkan dengan kondisi kesehatan yang bergantian terserang flu disertai demam. Mulai dari si kakak sulung partner bunsay ummi, disusul anak tengah kemudian tak ketinggalan si kecil adik bayi. Lengkap ummi mengurus 3 krucil sakit. Akhirnya ketularan juga, ummi kena flu dan demam. Subhanallah...
Dalam beberapa hari kondisi kesehatan kurang fit, pemantauan kemandirian "membereskan mainan" memang tidak banyak di eksplore. Sulungku tidak banyak bermain-main dan kalaupun bermain hanya dengan 1 atau 2 mainan yang tidak memerlukan perjuangan untuk menatanya 😁
Anak2 sudah berangsur sehat, begitu juga mas Azka sudah sangat sehat dan kembali ceria. Ahad, 10 desember kemarin, mas Azka ikut kerja bakti lingkungan, membantu abi bersih2 sekitar rumah, kebon dan pinggir sungai.
Mas Azka mempersiapkan diri dengan memakai sepatu boot dan topi. Sangat menikmati sekali kegiatan tersebut. Mencabut rumput, mengumpulkan menjadi satu. Dan memasang spanduk bertuliskan "jangan membuang sampah di sini".
"Ummi, aku mau mandi." Serunya saat kegiatan kerja bakti selesai.
"Ya, ummi siapkan air hangat ya."
Sepatu di tata dengan baik dan mas Azka mandi ditemani ummi untuk membantu memberi sabun badan bagian belakang. Hmm.. Good job, son!
#Harikeenam
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Dalam beberapa hari kondisi kesehatan kurang fit, pemantauan kemandirian "membereskan mainan" memang tidak banyak di eksplore. Sulungku tidak banyak bermain-main dan kalaupun bermain hanya dengan 1 atau 2 mainan yang tidak memerlukan perjuangan untuk menatanya 😁
Anak2 sudah berangsur sehat, begitu juga mas Azka sudah sangat sehat dan kembali ceria. Ahad, 10 desember kemarin, mas Azka ikut kerja bakti lingkungan, membantu abi bersih2 sekitar rumah, kebon dan pinggir sungai.
Mas Azka mempersiapkan diri dengan memakai sepatu boot dan topi. Sangat menikmati sekali kegiatan tersebut. Mencabut rumput, mengumpulkan menjadi satu. Dan memasang spanduk bertuliskan "jangan membuang sampah di sini".
"Ummi, aku mau mandi." Serunya saat kegiatan kerja bakti selesai.
"Ya, ummi siapkan air hangat ya."
Sepatu di tata dengan baik dan mas Azka mandi ditemani ummi untuk membantu memberi sabun badan bagian belakang. Hmm.. Good job, son!
#Harikeenam
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Rabu, 06 Desember 2017
Salah satu bahasa kasihnya adalah pelayanan. Begitulah sulungku. Sehingga untuk menjaga terbentuknya akhlaq "kemandirian", saya masih harus menjaga konsistensi untuk senantiasa mengingatkan.
"Tapi aku ingin dibantu ya umi" begitu kalimat saktinya sehari hari.
Umi harus semangat berjuang. Fight!! 😊
Foto diatas adalah mainan yang "disisakan" nya saat membereskan mainan2nya hari ini.
"Aku masih mau main mobil2an ini" serunya bahagia.
#Harikeempat
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Senin, 04 Desember 2017
Hari ini sulungku banyak istirahat di kamar. Sepertinya masih belum fit. Gejala flu batuk pilek masih nempel kayak perangko 😄
Tidak banyak main hari ini. Tetapi pagi menjelang siang, mas Azka kebelet pipis. Sembari menemani mas Azka ke toilet, kutawari untuk mandi. Dan, alhamdulillah mas Azka mau mandi sendiri. Aku tinggal menyiapkan air hangat.
"Umi, yang belakang aku ga bisa nyiramnya" katanya yang kemudian kusambut dengan bantuan kecil.
Done!
#Hariketiga
#Tantangan10Hari
#Level2
#KuliahBunSayIIP
#MelatihKemandirian
Langganan:
Postingan (Atom)
Bekal untuk Buddy ku #jurnal 8 kelas ulat ulat
Kelas ulat ulat sudah di penghujung waktu, setelah ini kami akan memasuki kelas kepompong. Di momen terakhir kelas ulat ulat ini, ...
-
Menggunakan kentang di dapur untuk membuat mainan. Wala.. kentang, tusuk gigi, mata maina dan spidol, jadilah landak lucu nan meng...
-
Membaca bersama teman2. Si kakak membacakan buku kesayangannya ke adik. Adik menyimak kakak sambil sesekali menimpali penjelasannya. C...
-
Tidak hanya umi dan abi, mbah kakung pun diajak bermain dalam game level 5 ini oleh anak2. Setiap ada kesempatan, selalu minta umi ata...